KIP Aceh Tengah Gelar Simulasi Pungut Hitung Suara di TPS

oleh
oleh

Lintas Berita Rakyat | Aceh Tengah – Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Aceh Tengah melaksanakan Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara pada Pemilihan Umum Tahun 2024 yang dilaksanakan di Ballroom Parkside Gayo Petro Hotel, Takengon, Minggu, 24 Desember 2023.

banner 728x90

Hadir pada giat ini Pj. Bupati Aceh Tengah, T. Mirzuan, Kapolres, AKBP Dody Indra Eka Putra, Perwakilan Dandim 0106, Kajari, Kepala Pengadilan Negeri Takengon, PPK se-Aceh Tengah serta Peserta Pemilu dalam wilayah Aceh Tengah diantaranya Pimpinan dan Penghubung Partai Politik serta Penghubung Calon Anggota DPD RI.

Acara tersebut langsung dibuka oleh Ketua KIP Aceh Tengah, Sertalia. Pada pembukaan acara tersebut, Sertalia mengatakan jika pungut hitung pada Pemilu tahun 2024 ini sedikit berbeda dengan Pemilu sebelumnya, karena menggunakan alat bantu yang berupa aplikasi Sirekap.

“Aplikasi Sirekap ini merupakan alat bantu bagi KPPS untuk menghitung suara pada hari pemungutan nanti, dengan alat ini indikasi kecurangan di TPS dapat lebih diminimalisir,” Kata Sertalia.

Sementara itu, Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan, Mukhlis mengatakan kegiatan ini dilaksanakan atas perintah KPU RI untuk mengetahui gambaran riil kondisi TPS pada hari pemungutan suara 14 Februari 2024 mendatang.

“Pada simulasi ini kami membuat TPS riil seperti pada hari pemungutan suara, kemudian kami melakukan simulasi penghitungan suara menggunakan aplikasi Sirekap,” ujar Mukhlis.

Mukhlis juga mengatakan selain perintah KPU, Simulasi ini juga merupakan permintaan dari para peserta Pemilu untuk memberikan gambaran nyata kepada peserta Pemilu sendiri bagaimana teknis pelaksanaan pungut hitung di TPS pada Pemilu 2024 mendatang.

“Simulasi ini juga bertujuan untuk menyamakan persepsi antara penyelenggara dan peserta terkait pemungutan dan penghitungan suara di TPS nantinya,” sebut Mukhlis.

Selanjutnya, Sekretaris KIP Aceh Tengah, Muhammad Sofyan dalam laporannya mengatakan Sekretariat KIP Aceh Tengah siap membantu dan memfasilitasi setiap tahapan Pemilu, agar Pemilu 2024 berjalan sukses di Kabupaten Aceh Tengah.

“Kami seluruh jajaran KIP Kabupaten Aceh Tengah, siap memfasilitasi dan membantu penyelenggaraan Pemilu 2024 di Kabupaten Aceh Tengah agar berjalan sukses,” harap Sofyan. (Rel – ***Humas)